KATIGO.ID | BATANGHARI – Konflik lahan antara masyarakat Desa Kuap dengan PT Wirakarya Sakti (WKS) masih menjadi perhatian di Kecamatan Pemayung, Kabupaten Batanghari. Di tengah dinamika tersebut, tokoh masyarakat setempat mengajak seluruh warga untuk tetap menjaga keamanan dan ketertiban.
Badroni, Ketua RT 05 Desa Kuap Seberang, menegaskan pentingnya sikap bijak dalam menghadapi persoalan ini. Ia meminta agar masyarakat tidak mudah terprovokasi dan mengutamakan cara-cara yang damai.
“Kami mengajak seluruh masyarakat Desa Kuap Seberang, khususnya RT 05, untuk bersama-sama menjaga situasi kamtibmas agar tetap aman dan kondusif,” ujarnya, Sabtu (23/8/2025).
Hal senada juga disampaikan tokoh masyarakat Desa Kuap, Jumiran, ia menegaskan komitmen untuk menjaga stabilitas dan tidak menciptakan keresahan di tengah warga.
“Kami siap menjaga kondisi kamtibmas yang aman dan kondusif di Desa Kuap. Semoga persoalan ini bisa diselesaikan dengan musyawarah yang baik,” ungkap Jumiran tokoh masyarakat setempat. (*).

























Discussion about this post