KATIGO.ID | MUARO JAMBI – Penjabat Bupati Kabupaten Muaro Jambi Drs Raden Najmi Dan di dampingi sekretaris Daerah Kabupaten Muaro Jambi Budhi Hartono,.S,. Sos,.MT menghadiri acara rapat paripurna di Gedung DPRD Kabupaten Muaro Jambi.
Dalam rapat paripurna tersebut, agenda penyampaian penetapan pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Muaro Jambi terpilih pada pemilihan serentak tahun 2024, minggu (09/02/2024).
Penjabat Bupati Kabupaten Muaro Jambi Drs Raden Najmi menyampaikan selamat untuk Bupati Muaro Jambi dan Wakil Bupati Muaro Jambi terpilih periode 2025-2030.
“Saya hari ini hadir di acara Rapat paripurna pengumuman penetapan calon bupati terpilih Muaro Jambi tahun 2025-2030, alhamdulillah berjalan lancar dan sukses untuk bapak Bambang Bayu Suseno sebagai Bupati dan bapak Junaidi H. Mahir sebagai Wakil Bupati,” katanya.
“Dengan demikian tugas pokok saya sebagai PJ Bupati telah terlaksana di Kabupaten Muaro Jambi,” pungkas Raden Najmi. (*).
Discussion about this post